Langsung ke konten utama

Nikmat Yang Sering Dilalaikan



Di antara sekian banyak nikmat yang telah Allah berikan, ada 2 nikmat yang manusia lalai darinya. Nikmat tersebut adalah kesehatan dan waktu luang.
Sebagaimana sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam

نِعْمَتَانِ مَغْبُونٌ فِيهِمَا كَثِيرٌ مِنْ النَّاسِ الصِّحَّةُ وَالْفَرَاغُ
Dua nikmat, kebanyakan manusia tertipu dengan keduanya, yaitu kesehatan dan waktu luang.” (HR. Al-Bukhari)

1. Kesehatan

Banyak manusia yang sehat, namun tertipu dengan kesehatannya. Ia tak gunakan kesehatannya untuk taat, namun untuk maksiat. Sementara di luar sana ada sebagian orang yang ingin melakukan ketaatan, namun tak mampu melakukannya dikarenakan sakit yang di derita.
Padahal badan yang sehat akan ditanyakan, digunakan untuk apa. Apakah digunakan tuk mendatangi majelis ilmu ataukah mendatangi tempat-tempat maksiat. Barulah ia tersadar ketika terbaring lemah tak berdaya karena sakit, sehingga sesal pun tak terelakkan.

2. Waktu luang




Waktu adalah sesuatu yang terus berputar dan tak akan kembali lagi. Oleh karena itu betapa banyak manusia yang tersesali oleh waktu. Waktunya hanya berlalu begitu saja, tanpa ada manfaat dan faidahnya. Hidupnya hanya menghabiskan waktu dan menyisakan penyesalan umur.
Waktu ibarat pedang bermata 2, jika digunakan untuk kebaikan, maka baik pula. Sebaliknya, jika digunakan untuk keburukan, maka dampak buruk akan terjadi di kemudian hari.
Betapa tidak, sebagian orang menghabiskan waktunya untuk maksiat, namun tatkala ia sudah senja, maka ia akan menangisi masa tua nya karena ia tak menghabiskan waktu dan umurnya untuk taat.

Ketahuilah bahwa 2 hal di atas adalah nikmat yang patut disyukuri tatkala terkumpul di dalam diri seorang muslim. Karena tatkala seorang itu bersyukur, maka Allah akan tambah nikmat tersebut.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jenis Kain Yang Bagus Untuk Gamis Syar'i

Jenis Kain Yang Bagus Adem & Cocok Untuk Baju Gamis Syar'i . Halo para sahabat ikhwan dan akhwat, apakah anda pecinta baju gamis syar’i? apakah anda sudah mengenal jenis-jenis macam bahannya? Kain Jersey Kain ini sangat bagus digunakan untuk membuat gamis syar’I karena kain jersey memiliki karakter yang tebal, elastis dan mudah jatuh. Sehingga sangat cocok digunakan untuk gamis syar’I karena bahannya yang tebal sehingga tidak mudah nerawang. Jika dipakai akan terasa dingin dan tidak gerah Kain Wolpeach atau Wolfis Kain wolpeach atau Wolfis ini sering disebut dengan kain arab karena jenis bahan ini merupakan salah satu bahan favorit untuk membuat gamis syar’i . Kain ini mempunyai sifat yang lembut sehingga sangat nyaman jika dipakai. Bahan wolfis ini juga mempunyai karakter yang tebal, sehingga tidak terawang. Kain Satin Kain satin adalah jenis bahan kain sutra yang dibuat dari serat buatan polyeseter. Satin merupakan jenis kain yang terkenal deng

Identitas Muslimah

Ukhtii...hijab adalah bentuk perintah dari kasih sayang Allah kepada umatnya, hijab untuk melidungi, hijab adalah sebuah identias wanita muslimah, hijab tak pernah membatasi , hijab menjaga kehormatan, hijab adalah pembeda wanita muslim dan bukan muslim, hijab menjaga kehormatan, hijab menjauhkan dari fitnah ,maka berhijab lah wahai wanita muslimah, karena itu adalah sebuah bentuk ketaatan.. “Selangkah seorang anak perempuan keluar dari rumah tanpa menutup aurat maka selangkah juga ayahnya itu hampir ke neraka. Selangkah seorang istri keluar rumah tanpa menutup aurat maka selangkah juga suaminya itu hampir ke neraka” (H.R Bukhari dan Muslim) Alangkah ruginya jikalau ayah atau suami kita yg mengalami hal tersebut, apakah seorang wanita muslimah sampai hati membiarkan orang-orang berharga dalam hidupnya medekati neraka.. Semoga bagi yang belum berjilbab, segera mendapat hidayah dari Allah SWT dan bagi teman-teman yang sudah berjilbab semoga tetap istiqomah serta me

Hijab Style

https://treeolshop.com/